Simalungun- Seorang warga Marubun Purba Kecamatan Pematang Raya Kabupaten Simalungun bernama Armando Heskiel Siboro (8) dilaporkan tenggelam di pantai perairan Dusun Salbe Nagori Togu Domu Nauli, Kecamatan Dolok Pardamean, Kabupaten Simalungun, Jumat (04/06/2021) sekira pukul 14.30 WIB.
Salah satu saksi mata yang juga warga setempat, Duma Turnip, menyatakan, korban bersama kakak kandungnya berwisata ke Dusun Salbe. Saat melihat kakaknya berswa-foto di pinggir pantai, korban segera mendatanginya. Naas, ia terpeleset di bebatuan, sehingga langsung jatuh ke perairan Danau Toba.
"Korban terpeleset dan langsung masuk ke Danau Toba," ujar Duma Turnip melalui telepon selulernya.
Hal itu dibenarkan Camat Dolok Pardamean, Rulianto Girsang MSi, saat dihubungi.
"Saat ini, pihak Kecamatan dan Pemerintah Nagori Togu Domu Nauli bersama warga sekitar telah melakukan pencarian dengan peralatan seadanya sambil menunggu tim Basarnas datang, tapi korban belum ditemukan," tuturnya.
Rulianto mengklaim telah berkoordinasi dengan pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Simalungun dan Basarnas Markas Danau Toba dan Polairud Markas Danau Toba.
Secara terpisah, Danpos SAR Danau Toba, Ockto Tambunan, mengaku baru menerima kabar tersebut.
"Kita baru dapat kabar itu dan segera ke lokasi kejadian di Dusun Salbe untuk melakukan pencarian," sebutnya. Effendy Bakkara