Sejumlah buruh tani melakukan penanaman padi di kawasan Tapanuli Selatan beberapa waktu lalu. Foto Fey |
“Upah nominal buruh/pekerja adalah rata-rata upah harian yang diterima buruh sebagai balas jasa pekerjaan yang telah dilakukan,” tulis pihak Badan Pusat Statistik, dalam siaran persnya di Jakarta, Rabu (15/1/2020).
Dijelaskan, upah riil buruh tani berasal dari perbandingan antara upah nominal buruh tani dengan indeks konsumsi rumah tangga perdesaan. Begitu juga upah riil buruh bangunan, merupakan perbandingan upah nominal buruh bangunan terhadap indeks harga konsumen perkotaan. Sementara, upah riil buruh/pekerja menggambarkan daya beli dari pendapatan/upah yang diterima buruh/pekerja. Ril